Warga Air Suning Dapat Pelatihan Kompos, Babinsa, Lingkungan Bersih Tanggung Jawab Bersama

Sumbawa Barat – NTB, Upaya meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan terus digencarkan di Kabupaten Sumbawa Barat. Pada Jum’at (14/11/2025), Pemerintah Desa Air Suning bersama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) KSB menggelar kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan Pengelolaan Sampah Organik Rumah Tangga di Aula Kantor Desa Air Suning.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Babinsa Desa Air Suning, Sertu Ruslin, dari Koramil 1628-03/Seteluk, sebagai bentuk dukungan TNI terhadap program pelestarian lingkungan di wilayah binaan. Kehadiran Babinsa menjadi wujud sinergi antara aparat kewilayahan, pemerintah desa, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

Acara yang dimulai pukul 08.30 WITA ini dihadiri oleh Kadis Lingkungan Hidup KSB, Kepala Desa Air Suning, Komunitas Hijau Biru, Ketua PKK Desa, kader Posyandu, AGR Desa, serta masyarakat setempat. Dalam sambutannya, Kepala Desa Air Suning menyampaikan pentingnya pengelolaan sampah organik sebagai langkah sederhana namun efektif dalam mengurangi volume sampah rumah tangga.

Perwakilan DLH KSB kemudian memberikan materi terkait teknik pemilahan sampah, cara mengolah sampah organik menjadi pupuk kompos, serta manfaat pengelolaan sampah bagi kesehatan lingkungan dan ketahanan pangan keluarga. Peserta terlihat antusias mengikuti sesi tanya jawab yang dipandu langsung oleh narasumber.

Babinsa Sertu Ruslin pada kesempatan tersebut mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan, serta memanfaatkan pengetahuan yang diterima dalam kegiatan sehari-hari. Menurutnya, menjaga kebersihan bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi merupakan kewajiban bersama seluruh warga.

Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan berjalan dengan aman, tertib, dan penuh antusiasme. Melalui pelatihan ini, masyarakat Desa Air Suning diharapkan mampu menerapkan pengelolaan sampah organik secara mandiri, sehingga tercipta lingkungan yang lebih bersih, sehat, dan berkelanjutan.

(Pendim 1628/KSB).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *