Wujud Dukungan Ketahanan Pangan, Babinsa Lambanapu Dampingi Petani

NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 05/Waingapu,Kodim 1601/Sumba Timur,Sertu Darusman melaksanakan pendampingan kepada masyarakat dalam kegiatan bajak sawah sebagai persiapan lahan semai bibit padi di Kelurahan Lambanapu, Kecamatan Kambera, pada Senin (05/01/2026).

 

Kegiatan pendampingan tersebut dilaksanakan di wilayah Kelurahan Lambanapu, Kecamatan Kambera, sebagai bentuk peran aktif Babinsa dalam mendukung sektor pertanian dan menyukseskan program ketahanan pangan pemerintah.

 

Sertu Darusman menyampaikan bahwa pendampingan ini bertujuan untuk membantu petani dalam menyiapkan lahan pertanian secara optimal, sehingga proses penyemaian bibit padi dapat berjalan dengan baik dan hasil panen ke depan diharapkan lebih maksimal.

 

Selain itu, kehadiran Babinsa di tengah masyarakat juga diharapkan dapat memberikan motivasi serta meningkatkan semangat para petani dalam mengolah lahan pertanian, sekaligus mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

 

Melalui kegiatan ini, Babinsa terus berkomitmen untuk mendukung kesejahteraan masyarakat serta menjaga stabilitas ketahanan pangan di wilayah binaannya.

 

(Pendim 1601 ST)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *