Babinsa Aan Hadiri MMD Terkait Kesehatan dan Posyandu

Gentra News Bali – Klungkung, Musyawarah Masyarakat Desa ( MMD ) kembali digelar Pemerintah Desa bersama Badan Permusyawaratan Desa Aan, Selasa ( 30/07/24 ).

Kegiatan MMD ini dilaksanakan di ruang rapat kantor desa Aan yang turut pula menghadirkan Babinsa dan Bhabinkamtibmas Aan.

Perbekel Desa Aan I Wayan Wira Adnyana menyampaikan bahwa dalam kegiatan Musyawarah Masyarakat Desa ( MMD ) kali ini adapun materi yang akan kita bahas adalah terkait taraf kesehatan masyarakat dan Posyandu.

Pada kesempatan ini, selaku perbekel dirinya menghimbau dan mengajak para orang tua untuk memberikan makanan bergizi kepada anak-anak sejak dini dan selalu mengoptimalkan pemanfaatan Posyandu, “ungkapnya.

Sementara itu Babinsa Aan Kopda Sang Putu Yusdianta mengatakan, Musyawarah Masyarakat Desa ( MMD ) merupakan pertemuan yang dilakukan oleh perwakilan warga desa beserta tokoh masyarakat dan para petugas terkait untuk membahas dan merencanakan penanggulangan berbagai masalah kesehatan di wilayah.

MMD juga menjadi wahana demokratisasi dalam pengambilan keputusan di tingkat desa, di mana seluruh unsur terkait dan masyarakat memiliki peran dan kontribusi dalam rangka memajukan wilayah, khususnya terkait kesehatan, “terangnya.

Semoga melalui kegiatan MMD ini akan semakin meningkatkan pelayanan kesehatan demi terwujudnya masyarakat desa Aan yang semakin sehat kedepannya, “tegasnya.

( Pendim 1610/Klungkung )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *