Babinsa Koramil 1603-05/Bola Dukung Program PIN Polio.

Gentra News NTT-SIKKA. Program pemerintah Pencanangan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio secara serentak dan tersebar mendapat dukungan berbagai pihak, termasuk jajaran TNI hingga di daerah. Babinsa Koramil 1603-05/Bola, Kopda Suffyan juga turut mendukung program ini dengan malakukan pendampingan kepada tenaga kesehatan dari Puskesmas Mapitara. Jumat(26/07/24).

Kegiatan yang berlangsung di halaman teras Kantor Desa Egon Gahar, Kec. Mapitara, Kab. Sikka tersebut diramaikan dengan semangat anak-anak yang didampingi oleh orang tuannya.

Pemberian Imunisasi tetes polio ini, dilaksanakan sebagai upaya pencegahan terhadap penyebaran virus polio yang berpotensi menyerang anak usia 0-7 tahun. Hal ini dilakukan sekaligus juga untuk menciptakan kekebalan atau imunitas pada anak.

Polio merupakan penyakit berbahaya, dan proses menularnya cepat, Polio tidak dapat diobati dan dapat menimbulkan kecacatan secara permanen. Namun penyakit ini dapat dicegah dengan cara melakukan imunisasi.

Kopda Suffyan selaku Babinsa Desa Egon Gahar menyampaikan, sampai saat ini diwilayah Kec. Mapitara pemberian imunisasi polio tetes pada anak telah dilaksanakan secara bertahap termasuk yang saat ini sedang berlangsung.

“Keikutsertaan Babinsa dalam pendampingan kegiatan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio tersebut sebagian sudah menjadi kegiatan sehari-hari dalam melaksanakan tugas kewilayahan,” ujarnya.

Sementara Petugas Puskesmas Mapitara Ibu Theresia lovian datus mengatakan virus polio dapat membuat buah hati cacat seumur hidup, pasalnya, anak usia 0 – 7 tahun sangat rentan terserang berbagai virus dan penyakit lainnya.

“Untuk mencegah, maka Pemerintah memberikan imunisasi Polio dengan gratis sebagai upaya preventif terhadap penyakit sekaligus menciptakan kekebalan imun dalam tubuh anak. Sehingga, manakala nantinya ada penyakit yang menyerang maka kondisi anak sudah kebal ataupun penyakit yang dialami bisa lebih ringan diatasi karena telah divaksin polio,” kata Bidan Teresia.

Selain itu, Bidan Teresia juga menyampaikan peran Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kec. Mapitara bersama dengan tim kesehatan dari Puskesmas Mapitara selalu menggemakan, mensosialisasikan dan memberi motivasi kepada orang tua tentang pentingnya pemberian imunisasi polio yang merupakan salah satu imunisasi dasar yang diwajibkan untuk anak.

“Imunisasi ini penting dilakukan, guna menambah kekebalan tubuh anak sehingga bisa terhindar dari virus polio yang rentan menyerang pada anak,” ucapnya.

(PENDIM 1603/SIKKA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!