Gentra News NTT – Lembata, Babinsa Koramil 1624 – 07/Nagawutung Praka Marshal yudha prasetya melaksanakan kegiatan pemantauan Skrining kesehatab yang bertempat di SDN Kartini Labala, Desa Leworaja, Kecamatan Wulandoni Kab. Lembata. Jumat (25/10/2024).
Pemantauan yang dilakukan merupakan bentuk kepedulian Babinsa kepada masyarakat akan kesehatan anak.
Dalam kegiatan tersebut dilaksanakan Pengukuran tinggi dan berat badan pada anak – anak, Pengukuran Lingkar kepala, lengan, perut, Pemberian vitamin kepada anak – anak.
Danramil 1624 – 07/Nagawutung Lettu Inf L.T. Bataona melalui Babinsa berharap dengan hadirnya babinsa di tengah – tengah masyarakat dapat memberikan dampak positif sehingga para ibu dan anak di wilayah binaan termotivasi untuk rutin melaksanakan posyandu.
” Pemantauan secara langsung ini merupakan tugas pokok babinsa dalam memantau situasi dan kondisi di wilayah binaan terutama pada kesehatan anak – anak agar tetap terjaga “.Ujarnya
(Pendim 1624)