Gentra News Bali – Klungkung, Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT DD ) tahap VII bulan Juli tahun 2024 kembali disalurkan oleh pemerintah desa Tusan di kantor desa Tusan, Kamis ( 04/07/24 ).
Penyaluran BLT DD kali ini diserahkan kepada 26 orang warga penerima manfaat di wilayah desa Tusan.
Kegiatan itupun dibenarkan oleh Babinsa Tusan Serka I Dewa Putu Carma Mudita yang kembali hadir untuk melaksanakan pendampingan dan pengawalan.
Dijelaskan Serka Dewa Putu, program BLT DD ini merupakan agenda rutin sebagai salah satu upaya pemerintah dalam membantu pemenuhan kebutuhan pokok warga kurang mampu.
Sementara itu, selaku Babinsa pendampingan dan pengawalan ini sudah menjadi hal wajib. Disamping untuk menjaga keamanan, ketertiban serta kelancaran penyaluran BLT, keberadaan pihaknya juga sebagai bentuk pengawasan untuk memastikan penyaluran tepat sasaran, “lanjutnya.
Kami sebagai aparat kewilayahan pastinya akan selalu hadir dalam berbagai kegiatan di wilayah binaan dan itu sudah menjadi komitmen kami, “jelasnya.
( Pendim 1610/Klungkung ).