Home / TNI AD

Selasa, 13 Desember 2022 - 12:03 WIB

Gelorakan Hidup Sehat, Babinsa Banjarangkan Sasar Tempat Olahan Sampah

Klungkung, gentra.co.id – Dalam rangka menerapkan pola dan gaya hidup sehat sesuai tatanan kehidupan baru di masa pandemi Covid 19 yang belum berakhir, Babinsa jajaran Kodim Klungkung terus aktif menggelar sosialisasi dan edukasi kepada warga binaannya.

Seperti yang dilakukan Serka Asih Babinsa desa Banjarangkan saat memberikan edukasi pola hidup sehat kepada para petugas yang sedang berktifitas di tempat olahan sampah (TOS) desa Banjarangkan, Selasa ( 13/12/22 ).

Saat ditemui, Serka Asih menerangkan bahwa sembari keliling wilayah binaan, hari ini dirinya mengunjungi para warganya yang bertugas di tempat olahan sampah (TOS) guna memberikan himbauan dan edukasi tentang pola hidup sehat serta pembagian masker.

Setiap hari para petugas ini bergelut dengan sampah. Tidak hanya kotor, aroma yang tak sedappun sudah menjadi teman setiap harinya. Oleh karena itu, dirinya memberikan edukasi dan himbauan kepada petugas TOS untuk selalu menjaga kesehatan, demi mencegah potensi gangguan maupun penyakit, apalagi di masa pandemi saat ini, “terangnya.

Kehadiran Babinsapun disambut bahagia oleh para petugas yang sedang beraktifitas di TOS. Ungkapan terima kasihpun disampaikan Komang Suantara Yasa salah satu petugas TOS disela kegiatannya.

Terima kasih Pak Babinsa atas perhatian serta kepeduliannya untuk terjun dan selalu berbaur bersama masyarakat dalam berbagai kegiatan, seperti halnya saat ini yang masih menyempatkan waktunya berkunjung dan mengedukasi kami, “ucapnya.

Sementara itu, Dandim Klungkung Letkol Inf Armen, S. Ag., M. Tr. (Han) menyampaikan kesehatan, merupakan hal yang penting dalam kehidupan manusia. Pasalnya dengan tubuh yang sehat segala aktifitas akan dapat dilaksanakan dengan lebih mudah.

Oleh karena itu dalam berbagai kesempatan, pihaknya melalui para Babinsa di wilayah selalu menggelorakan akan pentingnya pola hidup sehat, apalagi dengan tatanan kehidupan baru ditengan masa pandemi seperti saat ini, “jelasnya. (Pendim 1610/Klungkung).

Share :

Baca Juga

TNI AD

Babinsa Koramil 05/Panite Serda Aniceto Da Silva Himbau Warga Tetap Waspada Cuaca Ekstrim

TNI AD

BABINSA SERDA RUDY APLUGI BANTU PENGAMANAN DI PELABUHAN

TNI AD

Peran Serta Danramil 1611-01/Dentim Dalam Rakor Hari Raya Nyepi dan Bulan Ramadhan 1445 H

TNI AD

Mari Bersatu Dan Berkontribusi, Pesan Babinsa Klumpu Saat Hadiri Musdes

TNI AD

Kodim 1604/Kupang Gelar Upacara Pembukaan TMMD ke-120 Tahun 2024 di Desa Isabela

TNI AD

Pos Wini Satgas Yonkav 6/Naga Karimata Bantu Masyarakat Membuat MCK yang Baik

TNI AD

Semarak HUT RI Ke 78, Babinsa Ende Lakukan Pengamanan Karnaval Pawai Budaya Nusantara

TNI AD

Anggota Kodim Bangli Bersinergi Dengan Anggota Kopolisian Polres Bangli Amankan Obyek Wisata Penelokan Kintamani Di Hari Raya Natal

You cannot copy content of this page