Gianyar Gentra.co.id – Kodim 1616/Gianyar gelar acara tradisi pelepasan purna bhakti yang dilaksanakan di Gedung Manunggal TNI-Rakyat Makodim 1616/Gianyar Jalan Ngurah Rai Gianyar No. 8A Kecamatan Gianyar. Selasa (28/2/23).
Sebagai irup dalam acara tradisi pelepasan purna bhakti, Dandim 1616/Gianyar, Letkol Inf. Eka Wira Dharmawan, S.A.P., M.Si.
Dalam sambutannya Dandim 1616/Gianyar, Letkol Inf. Eka Wira Dharmawan, S.A.P., M.Si., menyampaikan pelepasan purna tugas anggota Kodim 1616/Gianyar, merupakan sebuah momentum yang terjadi secara terus menerus dalam sebuah organisasi. Hal ini harus dilakukan sebagai upaya untuk menjaga kesinambungan jalannya organisasi. ujarnya.
Kepada Kapten Inf. A. A. Raka Malia, saya selaku Komandan Kodim dan seluruh anggota serta seluruh keluarga besar Kodim 1616/Gianyar mengucapkan selamat melaksanakan purna tugas, saya berharap dan berpesan agar berbaur dan Beradaptasi di kalangan masyarakat di manapun saudara berada, jaga hubungan harmonis dan silahturahmi terhadap seluruh anggota serta seluruh keluarga besar TNI atas nama keluarga besar Kodim 1616/ Gianyar saya ucapkan selamat jalan, selain itu juga kami harapkan tali persaudaraan serta ikatan batin diantara kita tetap terus di tingkatkan.
Keberhasilan tugas tidak terlepas dari peran serta dan dukungan saudara dan sumbangsih serta darma baktinya. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa/Ida Sang Hyang Widhi Wasa senantiasa menyertai kita di dalam setiap pikiran, langkah dan tindakan kita dalam menjalani kehidupan di masa depan. “pungkasnya.
Hadir dalam kegiatan acara purna tugas tersebut Dandim 1616/Gianyar, Letkol Inf, Eka Wira Dharmawan S.A.P, M.Si., para Danramil dan Perwira Staf Jajaran Kodim 1616/Gianyar, anggota Militer dan PNS Kodim 1616/Gianyar, Ketua dan Pengurus Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXV Kodim 1616/ Gianyar beserta Anggota Persit.
Sumber Pendim