Pendistribusian Dana BLT Tahap 12, Babinsa Jaga Tertibnya Kegiatan Di Kantor Desa Celuk

Gentra News Bali – Gianyar – Sukawati, bertempat di ruangan rapat kantor Desa Celuk Kecamatan Sukawati Kabupaten Gianyar, Babinsa Celuk Ramil 1616-05/Sukawati Pelda I Nyoman Wirayasa bersama Bhabinkamtibmas Desa Celuk Aiptu I Made Latra mendampingi kegiatan pendistribusian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahap 12 bulan Desember 2023. Jumat (1/12/2023)

Program Pemerintah dalam mewujudkan Masyarakat yang sejahtera salah satunya yaitu dengan menyalurkan Bantuan langsung tunai yang diberikan kepada Masyarakat miskin yang rentan secara ekonomi dan Sosial untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka sehari hari terutama pemenuhan kebutuhan bahan pokok.

Adapun dana BLT yang disalurkan kepada Warga kurang mampu Di Desa Celuk tersebut yang diambil dari dana Desa berjumlah sebanyak 23 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang masing-masing Kepala Keluarga mendapatkan Rp.300.000. Dengan rincian dari Desa Celuk 5 KK, Desa Tangsub 2 Kk dan Desa Cemenggon 16 KK.

Rossa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!