Gentra News NTT – Belu, Pos Fohululik Kipam II Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonif 742/SWY membagi sayur mayur kepada warga perbatasan yang berada di Dusun Fohululik Desa Lutharato Kec. Lamaknen Selatan, Kab. Belu. Rabu (3/7/2024)
Menurut Danpos Fohululik “Sayur mayur yang kami bagi kepada warga merupakan hasil panen dilahan Pos Fohululik, ini kesekian kalinya kami memanen sayur mayur yang kami tanam dan rawat sendiri, warga sekitar yang menerima sayuran tersebut merasa senang karna sering mendapat sayuran gratis dari Pos Fohululik. Kata Sertu Febri
Salah satu warga mengucapkan “Terima Kasih kepada abang-abang TNI Pos Fohululik yang selalu membagi sayuran kepada kami warga perbatasan, harapan warga agar Pos Fohululik selalu berbagi sayuran hasil panen dikebun Pos Fohululik.Ungkap Warga
Rossa