Wujudkan Keamanan Pengguna Jalan Umum, Babinsa Sumita Kawal Perbaikan Lampu Penerangan Jalan

Gentra News Bali – Gianyar – Sumita, Untuk mewujudkan keamanan dan kenyamanan bagi para pengguna jalan, Babinsa Desa Sumita Ramil 1616-01/Gianyar Koptu I Made Juliarta Melaksanakan pengamanan kegiatan perawatan/perbaikan lampu penerangan jalan umum di wilayah Desa Sumita oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Gianyar yang di ketuai kepala teknisi Bapak I Wayan Eka di lingkungan Banjar Sema, Desa Sumita, Kec.Kab.Gianyar. Rabu (31/7/2024)

Kegiatan ini juga merupakan kegiatan rutin dari Dinas Perhubungan Kabupaten Gianyar sebagai upaya perawatan terhadap lampu penerangan jalan umum dan respon cepat dilakukan perbaikan terkait adanya pengajuan/pengaduan dari masyarakat setempat.

Dimana Resposnsibilitas ini dilaksanakan oleh Tim Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) Dinas Perhubungan Kabupaten Gianyar dengan dikawal Babinsa Sumita untuk melakukan pemeriksaan dan penggantian terhadap lampu – lampu yang mati yang ada di wilayah Desa Sumita.

Babinsa Sumita Koptu I Made Juliarta yang mendampingi kegiatan ini menyampaikan bahwa tindakan perbaikian dan penggantian ini dilakukan guna mengantisipasi terjadi konslet listrik dan untuk memberikan pencahayaan buatan bagi pengguna jalan, sehingga para pengguna jalan akan merasa aman dalam melakukan aktivitas perjalanannya di waktu malam hari. Terangnya” (Pendim/1616/Gianyar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!