Home / TNI AD

Senin, 12 Desember 2022 - 12:29 WIB

Koramil Klungkung Bersama Pemerintah Desa Gelar Rapat Evaluasi Penanganan Covid-19

Klungkung gentra.co.id,– Koramil 1610-01/Klungkung bersama Bhabinkamtibmas dan pemerintah desa adat Semarapura mengadakan rapat evaluasi penanganan Covid-19 berbasis desa adat semarapura, Minggu (11/12/22) malam.

Kegiatan yang digelar di ruang rapat desa adat Semarapura tersebut turut pula dihadiri oleh Bendesa adat Semarapura I Wayan Buda Arsana, perwakilan klian banjar adat terdiri dari 14 banjar adat kota dan lurah Semarapura Kangin, Tengah dan Klod Kangin.

Peltu Sang Ketut Karta selaku Bbainsa Semarapura Tengah menyampaikan situasi pandemi Covid 19 sampai dengan saat ini sudah menunjukkan hal yang positif dengan melandainya kasus yang hamper di seluruh wilayah.

 

Menurutnya, kondisi ini merupakan keberhasilan dari kerja keras dan peran serta semua pihak. Kendati sudah menunjukkan perubahan yang positif, dirinya tetap menghimbau dan mengingatkan semua pihak untk tidak lengah dalam mengawal dan menjaga situasi dan kondisi yang sudah membaik ini, “terangnya.

Baca Juga :  Wadanramil Nusa Penida Hadiri Sosialisasi Pembentukan FKDM Dan FPK

Sementara itu, I Wayan Budi Arsana selaku bendesa adat Semarapura mengatakan,rapat ini digelar sebagai wahana evaluasi kita semua dalam pencegahan maupun penanganan pandemi Covid 19, khususnya di wilayah Semarapura.

Dirinya sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas sinergitas, kerjasama dan peran serta semua pihak dalam berbagai upaya yang telah dilaksanakan dalam perjuangan melawan Covid 19. Semoga melalui rapat evaluasi ini, pencegahan dan penanganan Covid 19 akan semakin baik kedepannya, “terangnya.

Terpisah, Dandim Klungkung Letkol Inf Armen, S. Ag., M. Tr. (Han) menyampaikan bahwa rapat evaluasi ini merupakan hal yang sangat positif dalam menyatukan visi dan misi demi pencapaian hasil yang semakin optimal terkait penanganan Covid 19.

Baca Juga :  Tak Henti-Hentinya Babinsa Atensi Dan Kawal Penyaluran BLT DD Tahap III Tahun 2023

Pihaknya akan selalu siap untuk bersinergi dengan berbagai instansi maupun pihak dalam penanganan Covid 19 ini. Upaya preventif secara konsisten terus digelar pihaknya, baik melalui sosialisasi, edukasi, himbauan untuk ketaatan pada disiplin Prokes maupun percepatan dan perluasan cakupan vaksinasi, “ujarnya.

Komunikasi, koordinasi dan sinergi harus terus kita tingkatkan serta konsisten melaksanakan pencegahan maupun penanganan Covid 19 dengan terjun langsung melalui aksi-aksi nyata di wilayah demi terwujudnya Indonesia yang sehat dan bebas Covid 19, “tegasnya.

Share :

Baca Juga

TNI AD

Warga Sangketa Tanah, Babinsa Malumbi Bantu Mediasi.

TNI AD

Jadi khatib Jum’at anggota kodim 1621/TTS Praka Ahmad Jumadi sampaikan ini.

TNI AD

Transformasi Luar Biasa dari Desa Terisolir hingga Desa Berkembang

TNI AD

Dandim 1615/Lotim Siap Launching Kampung Pancasila Desa Danger

TNI AD

Kontribusi Nyata, Babinsa Dawan Klod Amankan Prosesi Ngaben

TNI AD

Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Komsos Dengan Ketua RT Dan Warga Bahas Kebersihan Lingkungan

TNI AD

Babinsa Lasi Koramil 1614-04/Kilo Hadiri Rapat Evaluasi Percepatan Bantuan RLH 2023

TNI AD

SUKSESKAN PROGRAM KB, BABINSA KORAMIL 1623-02/ABANG HADIRI KEGIATAN TKBK

You cannot copy content of this page